Lompat ke isi utama

Berita

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Lumajang, Bawaslu Tekankan Nilai Filosofis Dasar Negara

Upacara

Lumajang - Bawaslu Kabupaten Lumajang menegaskan kembali pentingnya menjaga nilai-nilai Pancasila sebagai falsafah dasar negara. Pesan itu disampaikan Anggota Bawaslu Lumajang, Radheteryan F., saat upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Lumajang, Rabu, (1/09/2025).

Menurut Radheteryan, Pancasila bukan sekadar dokumen sejarah, melainkan hasil perenungan panjang para pendiri bangsa yang penuh dengan argumentasi dan pemikiran kuat.

"Pancasila itu dibuat dan dibentuk oleh para pemikir bangsa dengan argumentasi yang kokoh. Walaupun kita tahu, dalam prosesnya ada penghapusan pada konsep awal, namun ia tetap sah sebagai dasar negara," ujarnya.

Ia menekankan bahwa sejarah perjalanan bangsa membuktikan, Pancasila pernah mengalami upaya perongrongan yang berusaha mendegradasi nilai-nilainya. Namun, kata dia, upaya itu dapat digagalkan berkat persatuan rakyat.

"Sejarah membuktikan bahwa hal-hal tersebut bisa dicegah oleh masyarakat dan anak bangsa, hingga kita bisa memperingatinya sebagai Hari Kesaktian Pancasila," tutur Komisioner yang akrab disapa Riyan ini.

Bagi Bawaslu, momentum ini bukan sekadar seremonial, tetapi pengingat bahwa demokrasi Indonesia berdiri di atas landasan Pancasila. Nilai-nilai itulah yang harus terus dijaga agar tak sekadar slogan, melainkan menjadi pedoman hidup berbangsa dan bernegara.

Penulis & Foto : Ella Luma