Lompat ke isi utama

Berita

Staf Bawaslu Lumajang Siap Ikuti Orientasi PPPK 2025 secara Daring

pppk

Sepuluh staf Bawaslu Lumajang mengikuti Kick Off Orientasi PPPK 2025 secara daring, menandai awal pembekalan ASN baru untuk memperkuat profesionalisme dan kedisiplinan di lingkungan Bawaslu

Lumajang - Sepuluh staf Bawaslu Lumajang mengikuti Kick Off Orientasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2025, yang dilaksanakan secara daring pada Kamis, 21 Agustus 2025, dari Kantor Bawaslu Jawa Timur. Kegiatan ini menandai awal orientasi resmi bagi PPPK yang telah dilantik pada 1 Juli 2025 lalu.

Acara dibuka langsung oleh Sekretaris Jenderal Bawaslu, Ichsan Fuady, yang menekankan pentingnya kedisiplinan dan keseriusan dalam mengikuti seluruh rangkaian orientasi.

“Mau tidak mau harus ada kedisiplinan. Tanpa kedisiplinan, kita tidak bisa apa-apa. Harus ada kesungguhan, tepat waktu, serius dalam pembelajaran, paham, dan memiliki rasa peduli,” tegas Ichsan.

Ia menambahkan, orientasi tahun ini berbeda dari sebelumnya karena dilaksanakan daring.
“Sebelumnya, orientasi bisa dilakukan secara tatap muka dengan kegiatan tambahan, misalnya potong rambut bersama. Sekarang semuanya dilakukan secara online, jarak jauh, fokus pada pembelajaran,” jelasnya.

Sepanjang orientasi berlangsung, para PPPK dibebastugaskan dari tugas rutin mereka agar dapat mengikuti pembelajaran secara penuh. Ichsan menekankan pentingnya fokus dan komunikasi aktif dengan atasan masing-masing agar orientasi berjalan efektif.

Dari Bawaslu Lumajang, Wahyudi, salah satu peserta PPPK, menyampaikan kesiapan mental dan fisiknya.

“Saya sangat siap secara lahir dan batin mengikuti orientasi PPPK 2025. Ini bagian dari tanggung jawab dan pengabdian kami sebagai ASN di Bawaslu. Semoga kegiatan ini bisa menambah wawasan, kedisiplinan, dan semangat kerja,” ujarnya.

Pendapat senada juga datang dari peserta lainnya di tingkat Provinsi Jatim, seperti Didin Cris dan Nurhadi Irawan, yang menegaskan bahwa orientasi menjadi prioritas utama mereka di tengah kesibukan kerja.

“Karena berkaitan dengan tanggung jawab kami sebagai ASN, maka orientasi ini menjadi prioritas. Kami siap belajar dan berkontribusi penuh di Bawaslu,” kata Irawan.

Kegiatan Kick Off Orientasi PPPK 2025 ini diharapkan menjadi fondasi yang kuat bagi seluruh PPPK, termasuk Bawaslu Lumajang, untuk menegakkan profesionalisme, kedisiplinan, dan kualitas pelayanan pengawasan pemilu di masa mendatang.

Penulis dan Foto : Ella Luma